Cara Mengetahui Highly Sensitive Person Atau Bukan


MENTAL HEALTH

Apakah Saya Termasuk Highly Sensitive Person?

Artikel ini membahas bagaimana caranya mengetahui apakah tipe kepribadian Highly Sensitive Person atau bukan. Dan mengenal apa itu tipe kepribadian HSP.




Highly Sensitive Person adalah orang yang memiliki kadar kepekaan yang tinggi. Bisa dikatakan juga sebagai orang yang sensitif dan sangat peka terhadap sistem saraf pusat terhadap rangsangan berupa fisik, emosional maupun sosial.

Diperkirakan ada sekitar 15% sampai 20% populasi HSP ini di dunia. Namun, sebelum mencoba menilai diri sendiri sebagai HSP, ada baiknya dipahami terlebih dahulu apa, bagaimana dan seperti apa Highly Sensitive Person itu. Jadi, silakan baca artikel ini sampai tuntas.

Apa Iya Saya Termasuk Highly Sensitive Person?

Sebelumnya, perlu diketahui bahwa HSP atau dalam bahasa Indonesia sensitivitas pemrosesan sensorik ini bukanlah kelainan dan juga tidak termasuk kategori orang ADHD. Tapi, ada kemungkinan beberapa ciri ADHD dengan HSP memiliki sedikit kesamaan. Sedikit saja.

Individu yang sensitif dalam pemrosesan sensorik ini sering merasa lelah oleh stimulasi yang merangsang sensoriknya seperti rangsangan dari lingkungan, kerumunan, kebisingan, interaksi sosial, dll.

Karakter ini baru teridentifikasi oleh Elaine Aron di tahun 1990. Menurutnya, orang yang didiagnosis kondisi ini bukanlah orang yang memiliki sakit jiwa. Sebab HSP ini memiliki kondisi dimana orang tersebut memiliki kelebihan tingkat sensitivitasnya.

Ada kelebihan maupun kekurangan memiliki kepribadian HSP. Kalau kelebihannya, biasanya orang dengan tipe HSP ini memiliki empati yang tinggi, sering berpikir, artistik, cukup detail, seorang pendengar yang baik, peka dengan perasaan dan kebutuhan orang lain, bisa menjadi teman curhat yang baik, senang membangun hubungan yang dekat dan mendalam, selalu mensyukuri apa yang telah dimiliki dan mudah menghargai orang lain.

Memang, kalau dibaca ulang, sepertinya kepribadian ini ada di banyak tipe kepribadian orang lain. Juga cenderung terdengar sangat positif dan tipe kepribadian yang baik. Tapi, jangan salah, ada juga kekurangan dari HSP ini.

Orang dengan HSP ini memiliki kekurangan yaitu tidak begitu suka ada atau berada dalam konflik, jangan heran jika orang dengan tipe ini sering melarikan diri dari situasi yang menimbulkan konflik maupun konfrontasi. Sering takut dengan penolakan, cukup perfeksionis, terlalu kritis pada diri sendiri, tidak menyukai distraksi saat fokus pada satu hal, sering menyembunyikan emosinya, tidak begitu menyukai jadwal padat maupun situasi yang melelahkan bahkan cenderung lebih sering cemas berlebihan dan terkena stress maupun depresi.

about us

HSP ONLINE TEST

Bagaimana Cara Mengetahui Apakah Saya Highly Sensitive Person Atau Bukan?

Elaine Aron yang mengidentifikasi keberadaan HSP ini bahkan mengklaim bahwa tidak ada satupun test yang menunjukkan hasil yang akurat terhadap tipe kepribadian ini. Hasil test yang bahkan dibuat oleh Elaine Aron sendiri hanya bisa dijadikan tolak ukur dasar, bukan secara menyeluruh hingga menentukan siapa dirimu. Bukan.

Test yang bisa dilakukan secara online melalui website HSPERSON yang diambil dari daftar rujukan Elaine. Dengan menjawab beberapa pertanyaan terkait. Pertanyaannya dalam bahasa inggris, jadi jika butuh bantuan bisa menggunakan google translate atau sejenisnya.

Hasil dari tes bisa langsung diketahui setelah melakukan submit jawaban. Tentunya, saat melakukan test, harus menjawab semua pertanyaannya secara jujur. Dan mengikuti kecenderungan yang dominan dan sesuatu yang tidak bisa ditoleransi.

Misalnya saja, di pertanyaan terlalu peka dengan suara bising. Sementara di kehidupan sehari-hari tidak begitu masalah datang ke festival musik yang mengeluarkan suara kencang. Berarti jawaban yang dominan adalah tidak masalah dengan suara bising atau suara bising bukan gangguan utama sebab masih bisa ditoleransi.

TIPS

Bagaimana Cara Menjalani Hidup Bagi Highly Sensitive Person Agar Lebih Bersemangat?

Jika hasil dari tes yang sudah dilakukan jawabannya termasuk orang dengan kepribadian HSP. Maka ada beberapa tips yang bisa dilakukan agar hidup jadi lebih bermakna, bersemangat dan tidak mudah lelah.


1. Kenali setiap emosi yang dirasakan

Dan apa saja rangsangan yang mengganggu serta apa yang terjadi jika rangsangan itu muncul.

2. Latih Diri Sendiri

Latihlah mencintai, menyayangi dan mengasihi diri sendiri serta memaafkan diri sendiri.

3. Kelola Stress dan Pikiran

Pelajari bagaimana cara pengelolaan stress seperti tidur, olahraga, mendengarkan musik atau bahkan meditasi.

4. Aktif Kegiatan Positif

Tambah aktivitas harian yang positif dan ringan seperti menulis diary maupun journaling.

orang sensitif

5. Setting Boundaries

Buatlah batasan bagi diri sendiri dengan orang lain dan kegiatan harian untuk menghindari overstimulated yang bisa mendatangkan kelelahan.

Konsultasi SEGERA!!!

Menjadi HSP memang bukan pilihan dari lahir sebab tipe kepribadian ini bahkan dapat menurun melalui genetik. Namun, bukan berarti menjadi HSP tidak bisa sukses ataupun menjalani kehidupan yang tenang dan nyaman. Selama bisa berusaha mengenal diri dan menentukan batas, maka hidup yang dijalani bisa terasa menyenangkan. Namun, jika rangsangan yang diterima mulai terasa terlalu mengganggu hingga tak bisa beraktivitas harian. Maka sebaiknya periksakan langsung ke tenaga ahli profesional seperti psikolog maupun psikiater.



Sumber:
1. https://www.alodokter.com/seluk-beluk-kepribadian-highly-sensitive-person#:~:text=Highly%20sensitive%20person%20(HSP)%20adalah,%2C%20fisik%2C%20maupun%20interaksi%20sosial.
2. https://kumparan.com/sarah-anggraini-1670726287174762244/mengenal-lebih-dalam-kepribadian-highly-sensitive-person-hsp-1zQ4tKUaROU
3. https://hsperson.com/test/highly-sensitive-test/

Postingan Terkait